
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS Kabupaten Banyuasin T.A. 2024
PENGUMUMAN NO : 800.1.2.3/6/BKPSDM/2024 TENTANG HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL (CPNS) DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN BANYUASIN TAHUN ANGGARAN 2024
Berdasarkan hasil Verifikasi yang dilakukan secara online terhadap kelengkapan
dokumen Administrasi Peserta Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di
Lingkungan Pemerintah Kabupaten Banyuasin Tahun Anggaran 2024, dengan ini
disampaikan hal-hal sebagai berikut :
1. Peserta yang dinyatakan LULUS Seleksi Administrasi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Banyuasin Tahun Anggaran 2024 adalah Peserta yang memenuhi persyaratan administrasi sesuai dengan ketentuan pada Pengumuman Panitia Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Banyuasin Tahun Anggaran 2024 Nomor 490/PANSEL/BKPSDM/2024 tentang Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Banyuasin Tahun Anggaran 2024.
2. Peserta Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Banyuasin Tahun Anggaran 2024, yang namanya tercantum dalam Lampiran Pengumuman ini dinyatakan LULUS Seleksi Administrasi.
3. Peserta Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Banyuasin Tahun Anggaran 2024 yang namanya tidak tercantum dalam Lampiran pengumuman ini dinyatakan TIDAK LULUS Seleksi Administrasi.
4. Semua Peserta Seleksi dapat melihat hasil seleksi administrasi melalui akun masing-masing pada laman https://sscasn.bkn.go.id
5. Peserta Seleksi yang dinyatakan TIDAK LULUS Seleksi Administrasi dapat mengajukan sanggahan melalui akun masing-masing pada laman https://sscasn.bkn.go.id mulai tanggal 20 s.d 22 September 2024.
6. Bagi Peserta Seleksi CPNS Kabupaten Banyuasin yang dinyatakan Lulus Seleksi Administrasi WAJIB :
a. Mencetak Kartu Peserta Ujian secara online melalui laman https://sscasn.bkn.go.id dengan menggunakan akun masing-masing peserta yang WAJIB dibawa saat pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).
b. Mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) berbasis Computer Assisted Test (CAT), tempat, hari dan tanggal pelaksanaan akan diumumkan lebih lanjut melalui portal https://bkpsdm.banyuasinkab.go.id.
7. Pelamar yang dinyatakan LULUS Seleksi Administrasi agar selalu memantau laman https://bkpsdm.banyuasinkab.go.id dan https://sscasn.bkn.go.id untuk melihat waktu dan lokasi ujian.
8. Kelalaian peserta dalam membaca dan memahami pengumuman menjadi tanggung jawab peserta.
LAIN – LAIN
1. Setiap peserta wajib mematuhi dan mengikuti seluruh ketentuan yang ditetapkan.
2. Kelulusan peserta ditentukan oleh kemampuan dan kompetensi peserta, dihimbau agar tidak mempercayai apabila ada orang/pihak tertentu (calo) yang menjanjikan dapat membantu kelulusan dalam setiap tahapan seleksi dengan keharusan menyediakan sejumlah uang atau dalam bentuk apapun.
3. Apabila dikemudian hari pelamar terbukti memberikan data yang tidak sesuai dengan fakta atau melakukan manipulasi data baik pada setiap tahapan seleksi maupun setelah diangkat menjadi CPNS/PNS maka kelulusan yang bersangkutan dinyatakan batal dan/atau yang bersangkutan diberhentikan sebagai CPNS/PNS.
Selengkapnya sobat dapat menyimak video penjelasan Cara Cek Hasil Seleksi Administrasi CPNS Tahun 2024 melalui video berikut:
Download Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS Kabupaten Banyuasin T.A. 2024
Sobat dapat mendownload Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS Kabupaten Banyuasin T.A. 2024 melalui link berikut:
Download Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS Kabupaten Banyuasin T.A. 2024
Subscribe YouTube Catatan ASN
Follow Media Sosial Catatan ASN
Gabung ke Channel Telegram Informasi ASN
Gabung ke Channel WhatsApp Catatan ASN
Terima kasih
#CASN #CPNS #PPPK #PengumumanAdministrasiCPNS